Jakarta – Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, YAYA, SP bersama jajaran kepala dinas lainnya mendampingi Penjabat (Pj) Bupati Kapuas dalam agenda evaluasi kinerja triwulan ketiga tahun 2024 yang digelar di Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Itjen Kemendagri), Jakarta.
Kehadiran seluruh kepala dinas tersebut menunjukkan komitmen kuat Pemerintah Kabupaten Kapuas dalam upaya mempertanggungjawabkan kinerja dan capaian program pembangunan daerah selama periode triwulan ketiga.
Evaluasi kinerja ini merupakan bentuk pengawasan dan pembinaan Kemendagri terhadap pemerintah daerah untuk memastikan program-program pembangunan berjalan sesuai dengan target yang telah ditetapkan.
“Kami hadir untuk memaparkan seluruh capaian kinerja dari masing-masing dinas, termasuk Dinas Pertanian yang menjadi salah satu sektor unggulan Kabupaten Kapuas,” jelas YAYA, SP.
Evaluasi ini juga menjadi momentum penting bagi Pemkab Kapuas untuk mendapatkan masukan dan arahan langsung dari Kemendagri demi perbaikan kinerja ke depan.
Dalam kesempatan tersebut, berbagai aspek pembangunan daerah dibahas secara menyeluruh, mulai dari realisasi anggaran hingga pencapaian program prioritas yang telah ditetapkan oleh pemerintah daerah.
Dengan adanya evaluasi ini, diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan untuk peningkatan kualitas pelayanan publik dan pembangunan di Kabupaten Kapuas pada periode mendatang.