Kapuas – Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, Yaya, SP menghadiri rapat koordinasi tanam di lahan Cetak Sawah yang dipimpin langsung oleh Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP). Rapat berlangsung di Kantor Lapangan PT Bara Jasa Mulia, Dadahup, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah.
Pertemuan strategis ini menghadirkan jajaran pejabat tinggi Kementerian Pertanian, termasuk Prof. Syakir dan Dr. Husnain, serta para direktur dari berbagai bidang seperti Perbenihan Tanaman Pangan, Tanaman Semusim, Penyuluhan Pertanian Lapangan, Irigasi Pertanian, Alat dan Mesin Pertanian, Pembiayaan, hingga Pupuk dan Pestisida.
“Kami sangat mengapresiasi perhatian pemerintah pusat terhadap pengembangan lahan cetak sawah di Kabupaten Kapuas. Koordinasi ini sangat penting untuk memastikan program berjalan optimal dan memberikan hasil maksimal bagi petani kita,” ungkap Yaya, SP selaku Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas.
Lebih lanjut ia menambahkan, “Kehadiran berbagai stakeholder dalam rapat ini menunjukkan keseriusan semua pihak untuk menyukseskan program cetak sawah. Kami optimis dengan dukungan penuh dari pusat dan kolaborasi dengan pihak swasta, program ini akan memberikan dampak positif bagi ketahanan pangan di wilayah kami.”
Dalam pertemuan tersebut juga turut hadir perwakilan dari empat perusahaan mitra, yakni PT Bara Jasa Mulia selaku tuan rumah, PT Anindhita Kaharya Anugrah, PT Agro Nusantara Halid, dan PT Maxxi Tani.
Program Cetak Sawah yang menjadi fokus pembahasan merupakan salah satu program unggulan Kementerian Pertanian dalam upaya perluasan lahan pertanian dan peningkatan produksi pangan nasional. Koordinasi ini menunjukkan keseriusan pemerintah dalam mengoptimalkan pemanfaatan lahan cetak sawah di Kabupaten Kapuas.
Pertemuan ini menjadi momentum penting dalam sinkronisasi program antara pemerintah pusat, daerah, dan sektor swasta untuk mewujudkan keberhasilan program Cetak Sawah di Kalimantan Tengah.